Akun Customer Service (CS)
Akun Customer Service (CS) berfungsi untuk membantu mengelola percakapan yang masuk pada dashboard Innovasia. Dapat dikelola oleh banyak CS tanpa batas.
Last updated
Akun Customer Service (CS) berfungsi untuk membantu mengelola percakapan yang masuk pada dashboard Innovasia. Dapat dikelola oleh banyak CS tanpa batas.
Last updated
Beberapa aturan dalam pengelolaan percakapan.
Jika perusahaan/lembaga anda memiliki pengelola pelayanan percakapan tunggal dapat langsung menggunakan akun admin
Jika perusahaan/lembaga anda memiliki banyak pengelola pelayanan percakapan, dapat membuatkan setiap CS akun khusus, dengan memiliki aturan sebagai berikut:
Semua lead baru masuk dapat terlihat disemua akun CS
Ketika lead percakapan dibalas oleh salah satu CS, maka lead akan ter-assigned otomatis ke CS yang membalas.
Jika CS hanya membuka percakapan tanpa membalas, maka lead chat tersebut tidak ter-assigned ke CS manapun dan masih terlihat disemua CS.
Jika Lead Chat sudah ter-assigned ke salah satu CS, maka CS lainnya tidak dapat melihat atau melayani.
Setelah sesi berakhir (24 jam/72jam) maka lead chat yang ter-assigned ke salah satu CS, akan masuk ke kategori "Tidak Aktif" dan tersedia untuk semua CS kembali.
Tujuan dari system routing demikian adalah ketika pelanggan yang hari ini dilayani oleh CS A, ketika kemudian hari datang kembali tidak harus ke CS A yang tidak dapat dipastikan akan aktif secara terus menerus. Lead retensi berikutnya kembali ke aturan routing semula.
Berikut langkah-langkah menambahkan Akun Customer Service (CS) baru
Masuk ke model percakapan yang ada pada menu utama Innovasia
Lalu pilih menu "Kelola Akun" seperti dibawah ini
Disini anda mendapatkan melakukan 3 hal, menambahkan akun baru, menghapus, mengedit dan melihat monitoring.
Klik menu " Tambahkan Pengguna" lalu akan muncul popup, seperti dibawah ini. Isi data dengan benar, nama CS, nomer WhatsApp CS, dan Password serta jangan lupa tombol 'Tambahkan pengguna baru"
Penting: Pastikan memasukan nomer WhatsApp yang benar milik CS, jika menggunakan aplikasi android Innovasia untuk pengelolaan chat akan ada otp kenomer tersebut saat melakukan login.