Panduan Pengaturan Kartu Pembayaran di WhatsApp Meta Business
Last updated
Last updated
Panduan ini akan membantu kamu menambahkan dan mengatur metode pembayaran (kartu) pada akun WhatsApp Meta Business. Pastikan kamu sudah memiliki kartu pembayaran yang terhubung ke Visa atau Mastercard, dan saldo kartu tersedia sebelum digunakan.
Buka akun WhatsApp Meta Business melalui browser atau aplikasi.
Login dengan kredensial yang sudah terdaftar.
Klik ikon gear yang terletak di pojok kiri bawah layar untuk membuka menu Pengaturan.
Di dalam menu pengaturan, masuk ke tab Akun.
Klik opsi akun WhatsApp.
Pilih nama akun WhatsApp yang ingin kamu atur metode pembayarannya.
Scroll ke bawah pada halaman akun WhatsApp yang dipilih.
Klik tombol Pengaturan Pembayaran untuk masuk ke menu konfigurasi pembayaran.
Klik tombol Tambahkan Metode Pembayaran.
Isi data kartu pembayaran sesuai instruksi, pastikan kartu tersebut merupakan kartu yang terhubung ke Visa atau Mastercard.
Setelah mengisi data, sistem akan memproses verifikasi kartu.
Masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS atau verifikasi melalui aplikasi m-banking yang terhubung.
Setelah kartu berhasil diverifikasi, klik ikon titik tiga di samping kartu yang baru ditambahkan.
Pilih opsi Tetapkan Sebagai Default agar kartu tersebut digunakan secara otomatis untuk transaksi selanjutnya.
Lengkapi data informasi bisnis yang diperlukan sesuai petunjuk di layar.
Pastikan semua informasi yang diisi akurat dan terbaru.
Setelah semua langkah selesai, periksa kembali pengaturan pembayaran.
Pastikan bahwa kartu pembayaran yang baru telah terdaftar dan ditetapkan
Pastikan saldo pada kartu pembayaran mencukupi sebelum digunakan untuk transaksi.
Jika terjadi kendala atau error, cek kembali langkah-langkah di atas atau hubungi dukungan pelanggan WhatsApp Meta Business.