Cara Membuat Template
Dokumen ini menjelaskan langkah-langkah untuk membuat template di WhatsApp Business Platform. Ikuti petunjuk berikut agar template dapat dibuat dan diaktifkan dengan benar.
Last updated
Dokumen ini menjelaskan langkah-langkah untuk membuat template di WhatsApp Business Platform. Ikuti petunjuk berikut agar template dapat dibuat dan diaktifkan dengan benar.
Last updated
Klik "Tambah Template Baru" Mulailah dengan mengklik tombol Tambah Template Baru pada dashboard.
Isilah data-data berikut dengan seksama:
Nama Template: Masukkan nama unik untuk template.
Body: Tulis isi pesan yang akan dikirim.
Header:
Jika menggunakan CTA katalog/single katalog, gunakan teks untuk header.
Jika menggunakan flow dan link, masukkan gambar sebagai header.
Footer: Tulis informasi tambahan atau catatan yang diperlukan (opsional).
Variabel Nama: Tentukan variabel yang akan menggantikan data dinamis (misalnya, nama pelanggan).
Label: Beri label untuk mengidentifikasi template.
Jenis Tindakan:
Custom: Jenis tindakan dapat di-custom sesuai kebutuhan (Katalog, Flow, Single Katalog, Link).
Jika memilih Katalog atau Single Katalog, akan muncul opsi SKU Katalog untuk menjadi thumbnail.
Simpan Template: Setelah semua data terisi, klik tombol Buat Template Baru.
Tunggu Proses: Template akan diproses dan statusnya berubah menjadi menunggu untuk diubah menjadi online.
Muat Ulang: Setelah proses selesai, template siap digunakan. Klik tombol Muat Template untuk melihat status terkini.
Template Tidak Dapat Diedit atau Dihapus: Setelah template dibuat, kamu tidak dapat mengedit atau menghapusnya.
Pembatasan Penghapusan: Jika template dihapus, template dengan nama yang sama tidak dapat dibuat kembali selama 30 hari (sesuai ketentuan dari Meta).
Dokumen ini disusun agar mudah dipahami dan diikuti. Pastikan semua langkah dilakukan dengan benar agar template dapat berfungsi dengan optimal. Jika ada pertanyaan atau kendala, silakan hubungi tim support atau rujuk ke dokumentasi resmi.
Jika menggunakan Flow, persiapkan nomor ID flow yang akan digunakan melalui page